al azmi media

Kamis, 01 September 2016

SESI PEMOTRETAN CALON KETUA OSIS

calon pimpinan OSIS
Kabupaten Nganjuk (MTsN Lengkong) - Pada tanggal 1 september 2016, para calon ketua osis yang lolos seleksi, baik seleksi tulis, wawancara maupun tes kecakapan mengadakan pemotretan untuk kartu suara pemilihan. Calon yang lolos terdapat 6 siswa. Yang unik dari sekian calon kesemuanya adalah siswi. Menurut Waka Kesiswaan (Drs. Suyanto) bahwa kriteria yang diambil telah dirumuskan oleh panitia, dimana kriteria tersebut sudah mendapat uji materi dari semua komponen madrasah. Tidak mudah menjadi calon ketua osis di MTsN Lengkong kata Suyanto. Keaktifan berorganisasi, ekstra dan lain-lain mulai dari siswa baru sampai sekarang betul-betul menjadi bahan pertimbangan. Pengurus lama yang sekaligus menjadi panitia tidak main-main dalam seleksi. Tidak ada kompromi untuk memajukan madrasah terutama organisasi kesiswaan semacam OSIS "kata Asma'ul" mewakili panitia. 
Sistem pemilihan dalam pemilihan ketua OSIS adalah pemilu raya dengan cara coblosan. walaupun terkesan kuno/jadul, tetapi nilai demokratis yang ditampilkan adalah sangat elegan. Usia boleh masih bocah, tapi demokrasi tingkat tinggi tampil di MTsN Lengkong.
Setelah sesi pemotretan dilanjutkan dengan undian. dalam pengundian akhirnya mengerucut menjadi 3 pasang pemimpin OSIS. Model semacam ini mengingatkan kita pada pemilu Presiden dan Wakil Presiden. Mungkin dari sini akan muncul patriot-patriot bangsa yang siap membawa negara Indinesia menuju kejayaan.