al azmi media

Senin, 07 November 2016

MTsN LENGKONG JUARA LOMBA POSTER ANTI NARKOBA


Kabupaten Nganjuk (MTsN Lengkong)-Indonesia saat ini sedang darurat narkoba. Karena peredarannya yang sangat merajalela. Menurut survey hampir 50 jiwa melayang setiap harinya. Yang lebih parah adalah sasaran empuknya adalah generasi muda, terutama para pelajar. Oleh sebab itu berbagai upaya pemerintah telah di lakukan.
Pengintegrasian kurikulum P4GN (pencegahan, pemberantasan, penindakan peredaran gelap narkoba) merupakan solusi awal untuk membentengi generasi muda Indonesia dari Narkoba. Pada tanggal 6 November 2016, BNN Kabupaten Nganjuk mengadakan lomba poster dan yel-yel anti narkoba.
Bertempat di MAN Nglawak kertoso, MTsN Lengkong berhasil meraih juara lomba poster anti narkoba atas nama yeyen devi puspitasari. Menurut panitia bahwa”hasil karya peserta yang masuk kepanitia akan dibawa keprovinsi sebagai bentuk publikasi edukatif mewakili kabupaten Nganjuk.

Diakhir kegiatan seluruh peserta yang mengikuti lomba di tambah para Pembina mendapat sosialisasi dan pemantapan mengenai bahaya narkoba dari BNN Kabupaten Nganjuk. Tidak hanya itu, acara tersebut juga dihadiri anggota KODIM Nganjuk. (by. Agus h)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar