Kabupaten Nganjuk (MTsN Lengkong)-Upacara pengibaran bendera merah putih tanggal 17 Agustus 2016 memperingati detik-detik proklamasi kemerdekaan RI dalam rangka HUT RI ke 71 terasa spektakuler. Antusias peserta upacara mulai dari siswa MI/SD, MTs/SMP, MA/SMA/SMK,UMUM dan Instansi tampak terlihat. Kesemarakan upacara juga di nikmati oleh masyarakat. Berbaur dengan peserta yang lain, siswa MTsN Lengkong tampak bersemangat. Instruksi dari kepala madrasah bahwa seluruh siswa di wajibkan mengikuti upacara tanpa kecuali. Dalam hal ini tujuan madrasah adalah ingin menanamkan nilai-nilai luhur juang dari para pahlawan yang telah gugur merebut kemerdekaan. Tetapi hal yang lebih besar adalah mengisi kemerdekaan, memajukan bangsa supaya dapat bersaing dengan bangsa-bangsa di dunia.
Tugas berat seluruh komponen bangsa adalah meningkatkan kualitas sumber daya manusia, mengingat luas wilayah Indonesia dari sabang sampai merauke. Tidak bisa di pungkiri, saat ini bangsa Indonesia mendapat tantangan yang sangat besar, bukan dari luar tetapi dari dalam sendiri. Sudah jutaan anak bangsa terjerumus dalam penyalahgunaan Narkoba, pemimpin korup dan masih banyak lagi. Melalui momentum HUT RI ke 71 kita harus bangkit dan sadar akan tugas memajukan bangsa. ( agus h )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar